Jangan Asal, Ini Cara Membersihkan Telinga dengan Aman dan Tepat

SumoQQ Lounge Jangan Asal, Ini Cara Membersihkan Telinga dengan Aman dan Tepat Membersihkan telinga jadi salah satu cara untuk menjaga kesehatan telinga sekaligus fungsi pendengaran. Caranya dengan lap dengan waslap basah, bilas saluran telinga, dan menggunakan obat bila di perlukan.

Jangan Asal, Ini Cara Membersihkan Telinga dengan Aman dan Tepat

Jangan Asal, Ini Cara Membersihkan Telinga dengan Aman dan Tepat Proses membersihkan telinga bertujuan untuk membantu mencegah penumpukan kotoran. Kotoran ini berpotensi menyebabkan gangguan pendengaran dan ketidaknyamanan.

Selain itu, membersihkan telinga juga berguna untuk mencegah infeksi. Sebab, kotoran dan kelembapan berlebih di dalam telinga dapat menjadi tempat untuk bakteri dan jamur berkembang biak.

Lantas, bagaimana cara membersihkannya? Kamu bisa mengikuti tahapannya dalam artikel ini!

Cara Membersihkan Telinga dengan Tepat

Kotoran telinga sebenarnya merupakan bagian dari pertahanan tubuh. Fungsinya untuk melumasi dan melindungi saluran telinga, serta mencegah partikel atau zat asing masuk ke dalam telinga.

Namun, kotoran telinga juga bisa memicu penyumbatan, apalagi jika kamu membersihkannya dengan cara yang salah. Alhasil, kotoran telinga bisa masuk lebih dalam dan menyebabkan masalah pendengaran.

Ini beberapa langkah tepat membersihkan telinga:

1. Lap dengan waslap basah

Waslap merupakan salah satu alat yang bisa di gunakan sebagai pembersih telinga. Mengelap telinga dengan waslap basah menjadi salah satu metode terbaik dan yang paling aman. Caranya dengan menggosok bagian luar telinga dengan lembut menggunakan kain lembab.

2. Bilas saluran telinga

Jika merasa ada kotoran telinga yang menempel di saluran telinga, kamu bisa membilasnya. Caranya, rendam bola kapas dalam air hangat, larutan garam, minyak mineral, atau hidrogen peroksida.

Kemudian, teteskan di saluran telinga dan miringkan telinga ke arah yang berlawanan. Diamkan dan biarkan airnya sampai menetes dengan sendirinya. Lalu, miringkan kepala ke arah sebaliknya, seperti saat kamu meneteskan air.

3. Gunakan obat tetes telinga

Obat tetes telinga ini memiliki fungsi yang hampir sama dengan metode ‘irigasi telinga’ seperti poin sebelumnya. Namun, penggunaanya di lengkapi dengan alat tetes, sehingga lebih steril. 

Mengapa Membersihkan Telinga itu Penting?

Seperti penjelasan di awal, adanya kotoran telinga merupakan hal yang normal dan memiliki fungsi yang baik. Namun, jika kotoran tersebut menumpuk dan mulai menimbulkan gejala, seperti gangguan pendengaran atau pusing, kamu perlu membersihkannya.

ADMIN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *