Alvaro Carpe Menang di Race Kedua Red Bull Rookies Cup Jerez 2024

Alvaro Carpe Menang di Race Kedua Red Bull Rookies Cup Jerez 2024 Alvaro Carpe Menang di Race Kedua Red Bull Rookies Cup Jerez 2024

Alvaro Carpe Menang di Race Kedua Red Bull Rookies Cup Jerez 2024
SUMOQQ LOUNGE – Persaingan ketat tersaji saat race kedua Red Bull Rookies Cup (RBRC) 2024 seri pertama yang berlangsung di Sirkuit Jerez pada, Minggu (28/4/20204) siang WIB. Alvaro Carpe sukses meraih kemenangan setelah finis di depan Hakim Danish dengan jarak sangat tipis, yakni 0,006 detik. Ini menjadi kemenangan pertama Carpe pada musim ini.

Sementara itu, Veda Ega Pratama mampu menembus zona poin dalam balapan kali ini. Pembalap berusia 15 tahun itu berhasil finis kesebelas. Seperti apa keseruan race kedua RBRC Jerez 2024 kali ini?

1. Perebutan posisi pertama berlangsung ketat sejak awal, Veda Ega sempat di posisi kedua

Alvaro Carpe Menang di Race Kedua Red Bull Rookies Cup Jerez 2024

Selepas lampu start padam, Brian Uriarte berhasil merangsek ke posisi terdepan. Veda Ega Pratama yang menempati posisi start keempat berada di belakang Uriarte. Sayangnya, Veda Ega melorot ke posisi kedelapan pada lap pertama.

Sementara itu, Marco Morelli mengambil alih pimpinan balapan usai saat memasuki lap kedua. Keunggulan itu tak bertahan lama sebab Maximo Quiles berhasil menyalip Morelli pada lap ketiga. Selepas itu, Morelli dan Quiles saling bertarung untuk memperebutkan posisi terdepan. Pada lap kesembilan, Quiles kehilangan posisi kedua usai di salip tiga pembalap, yaitu Alvaro Carpe, Hakim Danish, dan Brian Uriarte. Satu lap berselang, Rico Salmela merebut posisi kelima dari Quiles.

2. Alvaro Carpe finis sebagai pemenang, Veda Ega menuntaskan balapan di posisi kesebelas

Alvaro Carpe Menang di Race Kedua Red Bull Rookies Cup Jerez 2024

Pertarungan posisi pertama kian sengit dalam lima lap tersisa. Marco Morelli yang sedang memimpin balapan mendapat tekanan dari para pembalap di belakangnya. Puncaknya, Morelli turun ke posisi keempat pada lap 12 setelah diasapi Brian Uriarte, Alvaro Carpe, dan Hakim Danish.

Danish bahkan sempat memimpin balapan sebelum disalip Carpe dan Uriarte pada awal lap 13. Persaingan di barisan depan bertambah ketat pada lap pemungkas. Pada akhirnya, Carpe sukses keluar sebagai pemenang setelah menyalip Danish di trek lurus sebelum melintasi garis finis. Sementara itu, Uriarte menggenapi komposisi podium dengan finis di posisi ketiga.

Di sisi lain, Veda Ega Pratama merampungkan balapan di posisi kesebelas. Hasil tersebut menjadi penebusan kegagalan Veda Ega yang gagal meraup poin saat race pertama pada, Sabtu (27/4/2024) malam WIB karena terjatuh. Veda Ega untuk sementara menduduki posisi ke-15 dalam klasemen pembalap lewat koleksi 5 poin.

3. Alvaro Carpe menyambut gembira kemenangan yang diraih saat race kedua RBRC Jerez 2024

Alvaro Carpe Menang di Race Kedua Red Bull Rookies Cup Jerez 2024

Alvaro Carpe menyambut gembira kemenangannya di race kedua RBRC Jerez 2024. Pembalap bernomor motor 83 itu mengaku balapan kali ini berjalan tidak mudah untuknya. Apalagi, Carpe sempat melakukan kesalahan meski pada akhirnya finis sebagai pemenang.

“Aku sangat senang karena ini sangat sulit, terutama karena ban yang sangat licin. Aku membuat kesalahan di tikungan 6. Namun, aku akhirnya bisa menyalip Hakim Danish,” kata Carpe dilansir Motorsport.

Tambahan 25 poin membuat Alvaro Carpe kini menduduki posisi puncak klasemen dengan koleksi 38 poin. Sebelumnya, Carpe meraup 13 poin usai finis keempat di race pertama RBRC 2024 seri Jerez. Carpe unggul 3 poin dari Marco Morelli yang menduduki posisi runner-up.

Seri kedua RBRC 2024 akan digelar di Sirkuit Le Mans, Prancis, pada 11–12 Mei 2024. Nantinya, seri tersebut dilangsungkan bersamaan dengan pekan balap MotoGP Prancis. Seperti halnya seri Jerez, RBRC 2024 di Sirkuit Le Mans juga akan menggelar dua balapan dalam satu pekan balap yang sama. Siapakah yang bakal menang pada seri berikutnya?

ADMIN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *