Piala Asia Usai Timnas Bidik Kualifikasi Piala Dunia 2026

Piala Asia Usai, Timnas Bidik Kualifikasi Piala Dunia 2026

Piala Asia Usai Timnas Bidik Kualifikasi Piala Dunia 2026

SUMOQQLOUNGE – Perjalanan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 sudah berakhir. Namun, di laga internasional, perjalanan mereka masih berlanjut. Terdekat, ada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang sudah menanti Timnas.

Hal itu disadari betul oleh pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong. Khusus di kualifikasi, dia masih menetapkan target yang tinggi, yaitu lolos ke babak ketiga kualifikasi.

“Secara individu dan juga sebagai tim, target berikutnya adalah kami ingin lolos ke babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 berikutnya,” ujar STY dalam sesi jumpa pers setelah laga lawan Australia, Minggu (28/1/2024) malam WIB.

1. STY sadar Indonesia belum raih hasil apik di kualifikasi

Piala Asia Usai, Timnas Bidik Kualifikasi Piala Dunia 2026

STY sadar, Timnas belum meraih hasil bagus di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada November 2023 lalu. Dari dua laga yang sudah dilakoni, mereka hanya meraih satu kemenangan dan satu hasil imbang lawan Irak dan Filipina.

“Dalam dua laga pertama kualifikasi lawan Irak dan Filipina, kami hanya mendapatkan satu hasil imbang dan satu kekalahan. Itu hasil yang kurang bagus,” kata STY.

2. Sapu bersih laga pada Maret 2024

Piala Asia Usai, Timnas Bidik Kualifikasi Piala Dunia 2026

STY kini bertekad untuk membawa Timnas menyapu bersih laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret 2024 mendatang. Dengan begitu, peluang untuk lolos ke babak ketiga akan terbuka.

“Jadi dalam beberapa hari mendatang, pada Maret 2024, kami ingin mendapatkan hasil bagus sehingga bisa masuk ke kualifikasi final lainnya,” kata STY.

3. Indonesia akan bersua Vietnam dua kali

Piala Asia Usai, Timnas Bidik Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Maret mendatang, Timnas akan bersua Vietnam dua kali. Laga pertama akan dihelat di Indonesia pada 21 Maret 2024.

Untuk laga kedua, gantian Vietnam menjamu Timnas, lima hari setelahnuya. Saat ini, Pasukan Garuda masih menduduki peringkat buncit klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, dengan torehan satu poin dari dua laga.

ADMIN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *